Kamis, 19 Juli 2018

Lima Tempat Terbaik untuk Dikunjungi di Vladivostok

Dari pantai terpencil dan lokasi terbaik untuk mengambil foto, kami mengumpulkan panduan orang dalam di kota Timur Jauh Rusia ini.
1. Pantai Kaca - keajaiban alam memproses kotoran manusia
Alexandra Guzeva
Pernah ada tempat pembuangan sampah besar dekat pantai yang oleh penduduk setempat disebut Mordor karena emisi gas beracunnya. Karena tak ada lagi yang berendam di sini selama berabad-abad, banyak botol, piring, dan ubin yang terkena proses alami selama berpuluh-puluh tahun tanpa ada yang mengganggu.
Namun, KTT APEC 2012 membawa perkembangan besar untuk Vladivostok dan daerah sekitarnya, dan sampah telah disingkirkan dari laut. Mengejutkan bagi penduduk setempat, pantai tak lagi ditutupi dengan batu atau pasir, tetapi dengan kaca halus dan potongan keramik dengan warna berbeda-beda. Serpihan ini tadinya merupakan sampah yang diproses oleh air laut.
Yana, seorang warga setempat yang berprofesi sebagai guru, mengatakan ia suka mengunjungi pantai dan bisa menghabiskan berjam-jam untuk melihat potongan-potongan tersebut. Menyedihkannya, wisatawan merusak tempat tersebut dengan mengambil potongan sebagai suvenir.
2. Bukit Alexeyevskaya - di mana Anda dapat merasakan 'irama'    kota
Legion Media
Tempat memandang paling ikonis di Vladivostok adalah Bukit Orlinoye Gnezdo (Sarang Elang), yang memperlihatkan panorama pelabuhan dan Jembatan Emas yang indah. Tapi penduduk setempat lebih suka menyebutnya dengan nama lain: Alexeyevskaya. Ia terletak jauh dari tempat-tempat turis, lingkungan yang tenang dengan hanya ada rumah-rumah pribadi.
"Saya suka ke sana, duduk di batu, menyentuhnya, dan merasakan nafas kehidupan kota," kata Katya yang berprofesi sebagai manajer seni. "Pelabuhan dan jembatan ada di sekitar saya, dan saya merasa seirama dengan kota ini."

3. Gudang Nazimovskaya - tempat matahari terbenam
Oksana Mayakova
Vladivostok memiliki beberapa benteng dan gudang senjata, beberapa di antaranya telah ditinggalkan dan kini terletak di reruntuhan yang menawan untuk Anda jelajahi. Ada satu gudang di mana Anda dapat melihat bagaimana abad ke-19 - Nazimovskaya di bawah Jembatan Russky di sisi daratan. Jangan samakan ia dengan Novosiltsevskaya yang terletak di Pulau Russky.
Itu adalah tempat di mana matahari terbenam fantastis dengan cakrawala merah. Selain itu, Anda bisa berdiri di samping pilar jembatan dan mengambil foto, ujar jurnalis lokal Oksana.

4. Khlebozavod - seni kontemporer di pusat sejarah
Alexandra Guzeva
Mungkin agak terlalu cepat untuk mengatakan ini, tetapi Vladivostok perlahan menjadi salah satu pusat seni di Rusia. Satu dekade yang lalu hanya ada satu atau dua galeri seni kontemporer dan satu museum seni rupa retrospektif di sini, tapi sekarang ada pusat seni dan kediaman Zarya yang secara reguler memamerkan karya seniman internasional, dan Khlebozavod ('pabrik Roti' sastra), yang memperlihatkan ide-ide terbaru dari pemikir kreatif.
Pameran saat ini, “Misadventures of Discovering”, menampilkan objek seperti "Ansible", perangkat komunikasi fiktif yang membangun hubungan antara objek yang terletak pada jarak astronomi satu sama lain. Ada juga serangkaian potret video yang merefleksikan jaringan saraf. Jika Anda mengatakan punya minat terhadap seni kontemporer, penduduk setempat bertanya: "Apakah Anda pernah ke Khlebozavod?"
5. Teluk Rynda - kerang segar dengan pemandangan laut murni
Alexandra Guzeva
Makanan laut disajikan di mana-mana di Vladivostok, tetapi restoran Shturval yang terpencil di Pulau Russky akan memberikan Anda makanan paling segar dengan harga murah. Lokasinya yang terpencil mungkin bisa jadi masalah - tidak semua pengemudi taksi mengetahuinya, jadi benar-benar pastikan bahwa ia bisa membawa Anda ke tempat yang tepat.
Ketika datang ke sini, setelah jalan beraspal ada jalan pedesaan yang harus dilalui 30 menit, di mana Anda bisa sambil menikmati pemandangan teluk-teluk yang masih asli di pulau itu. Setelah sampai tujuan, duduklah di meja kayu tepat di sisi pantai dan di sebelah peternakan kerang, sambil makan kerang dan menatap pemandangan laut serta bukit!
"Saya hanya makan kerang mentah di sana," kata Katya. “Mereka sangat segar sehingga hanya tidak pantas untuk dimasak. Kerang manis dengan setetes lemon - sempurna.”
Setelah makan malam yang luar biasa, penduduk lokal terkadang terjun ke laut di sini. "Airnya terlalu dingin? Ini bukan masalah besar bagi mereka yang dibesarkan di Vladivostok. Lihat bagaimana saya menyentuh air dengan tangan asli Timur Jauh," kata Katya sambil melompat dari dermaga ke air bersuhu 13 derajat Celcius.
Rusia merupakan negara yang sangat luas dengan kondisi alam bervariasi. Beragam tempat di dunia dapat Anda temukan di Rusia, dari pantai berpasir di Timur Jauh hingga pedesaan ala Swiss di tengah Siberia Selatan. Di artikel ini, kami telah merangkum tempat-tempat yang tidak terlihat seperti di Rusia!
Artikel Terkait

Wisata Negeri Di Atas Awan Toraja

Berbicara tentang Toraja memang tidak ada habisnya, dari Budaya, Adat Istiadat, Upacara, dan Bahkan Tempat Wisata tidak akan pernah habisnya untuk kita bicarakan. Sampai saat ini Wisata Tana Toraja masih tetap menjadi salah satu tempat yang harus didatangi bagi para Travelling baik dari dalam dan luar negeri.
Puncak Lolai, Wisata Lolai Tana Toraja
Puncak Lolai
Puncak Tebing Lolai, Wisata Tana Toraja
Puncak Tebing Lolai
Salah satu lagi yang paling terkenal dari berbagai tempat wisata di tana toraja adalah Wisata Lolai, Suatu Kampung yang disebut Negeri di Atas Awan. Letak tempat wisata ini berada di Kecamatan Kapalapitu, Kabupaten Toraja Utara, Sulawesi Selatan.  Puncak yang tingginya kurang lebih 1300 meter di atas permukaan laut. Lolai 20 kilometer dari Rantepao, Ibu kota Toraja Utara
Wisata Lolai, Negeri Diatas Awan Toraja Utara
Wisata Lolai, Negeri Diatas Awan Toraja Utara
Wisata Lolai, Negeri Diatas Awan Toraja Utara
Wisata Lolai, Negeri Diatas Awan
Buat sobat yang mau Liburan diatas awan ada baiknya berkunjung ke Lolai. Ya bagi masyarakat atau para travelling menyebut tempat ini adalah Negeri Diatas awan, Bagaimna tidak, karena jika sobat berada ditempat ini, maka mata sobat akan dimanjakan oleh hamparan pemukiman dan gunung serta awan yang sangat menakjubkan seperti berada diatas awan. Suguhan keindahan alam kampung ini dijamin eksotis. Sobat dapat leluasa menikmati hamparan awan dari atas. Sambil duduk santai di teras rumah adat Toraja, Tongkonan, akan lebih asyik lagi.
Wisata Paling Mendunia, Wisata Lolai, Negeri diatas awan
Menunggu Waktu Sunset
Wisata Paling Mendunia, Wisata Lolai, Negeri diatas awan
Pemandangan Lolai dari Puncak
Ditempat ini juga Ada barisan Tongkonan yang dinamai Tongkonan Lempe. Nah buat sobat sekalian yang suka sekali dengan acara-acar Outdoor seperti Camp/Berkemah juga bisa. Apalagi kalau sobat mau bermalam disini maka sobat bisa membuat atau mendirikan tenda biar lebih seru liburannya.
Tongkonan Lempe, Wisata Lolai Toraja Utara
Tongkonan Lempe, Wisata Lolai Toraja Utara
Tongkonan Lempe, Wisata Lolai Toraja Utara
Tongkonan Lempe
Oh ya, ada yang tidak kalah menarik nih, dan baru pertama kalinya dan satu-satunya di Tana Toraja, kegiatan terjun payung. Buat sobat atau kawan yang lagi mencari tempat untuk terjun payung disinilah tempat yang paling tepat buat sobat, karena disini juga para pencinta terjun payung sering mengadakan kegiatan terjung payung. Jedi lengkap rasanya berwisata ke tempat ini. Memang tidak salah disebut sebagai Negeri diatas awan karena kita akan betul-betul merasakan diatas ketinggian dan berada diatas negeri awan. Sobat sudah penasaran kesini? hehehe, 
Terjun payung di Toraja, wisata Lolai
KegiatanTerjun Payung, Wisata Lolai
Terjun payung di Toraja, wisata Lolai
Terjun payung di Toraja
Sekarang waktunya menikmati keindahan sunset, iya sunset. Semuanya sudah lengkap, pagi lihat sunrise (matahari terbit) dan sore kita bisa melihat sunset (matahari terbenam) karena ditempat ini dua-duanya bisa kita nikmati. Bersantai ditemati kopi toraja akan lebih terasa santainya. Sekian dulu yah sobat semua. semoga artikel ini bisa bermanfaat buat sobat semua.
Sunlight Wisata Lolai
Sunlight Wisata Lolai
Artikel Terkait